Pintu gerbang ini menjadi saksi dimana
kita mengawali hari-hari kita dipagi hari. Menjadi sebuah penanda bahwa masa
depan kita akan kita raih dengan seragam putih abu-abu menuju cita-cita yang
kita impikan..
Pelulusan
SMP
Disinilah dimulai babak baru, dimana
bangku SMP akan kita tinggalkan menuju jenjang yang lebih tinggi yaitu Sekolah
Menengah Atas. Tak terpikirkan sebelumnya sekolah yang akan ditempuh
selanjutnya, karena masa depan masih belum jelas, apalagi sifat masih ada yang ababil-ababil,
ada juga yang gaul (tapi gaul salah-salah ), ada juga yang so’cool (pdahal
penakut)…. Ckckck…..
Tertuju salah satu SMA favorit di
Sulawesi Tenggara yaitu SMAN 4 Kendari. Tak diduga-duga pendaftarnya lumayan
banyak dan menurunkan mental para pendaftar, semua berharap lulus di SMA
favorit tersebut (Amin Ya Allah)… Dengan berbagai macam trik dan teori yang
sudah didapatkan di SMP msing2 (Hahaha), para calon siswa baru ini rata-rata
mendaftar di dua atau tiga SMA/SLTA sekaligus guna menghindari sesuatu yang
tidak diinginkan,,, bohh..
Singkat saja nah, daripada bosan, ,
akhirnya kita pun lulus di SMAN 4 Kendari,,, Alhamdulillah….^^
Masa
Orientasi Siswa (MOS)
3 hari berasa 3 minggu, itulah MOS….
Walaupun tak sekeras OSPEK di kampus2, tapi kegiatan ini cukup diantisipasi
oleh para ababil2 . . Dikarenakan hal ini merupakan kegiatan yang dilakukan
setahun sekali dan juga pengalaman pertama di MOS di SMA (adakah yang di MOS
dua kali????)……
Segala macam rupa, bentuk, warna, ukuran,
apalah itu disuruh bawa….. (Yang nd masuk akal saja disuruh bawa!!)..
Macam-macam saja.. Astor 3 meter, jin dalam botol, sampai disuruh pasang foto
bergaya di papan nama,,,,,, sudah dipastikan fotonya gaya2nya bagaimana toh,,
ingat saja waktu itu masih tahun 2008,,,,, Hahaha,… harga pete2 saja masih
Rp.1000, nd tau kalau bensin . . . !! -_-
Setelah berjuang selama tiga hari,
akhirnya hari-hari hebat itu dapat terlewati… Kesannya banyak sekali, sampai2
sa lupa mau cerita apa lagi,, pokoknya seru MOS nya…. (Yang nd ikt MOS sa minta
maaf ieee….)… :D
Kelas
X, Awal Perjuangan…!!!
Ini merupakan langkah awal kita setelah
lulus dari SMP, , walaupun disini sifat-sifat kekanak-kanakan kita masih
terbawa (Lihat saja kelas XII nanti…. :D ).. Pada tahun2 pertama ini banyak
pengalaman2 yang memang masih belum berkesan dikarenakan masih jaim2 semua
(padahal kalau diluar marewa)….. ckckkc…. Tahun pertama ini mnjadi agak datar
(mungkin sya jhe) disebabkan ketika itu adalah waktunya menunjukkan kemampun
guna mencapai target masuk jurusan yang diinginkan dijenjang selanjutnya yaitu
jurusan IPA.
Entah ini rencana Tuhan atau kebetulan
atau mungkin rencanaq sendiri, akhirnya jurusan yang diinginkan dapat tercapai.
Sempat pucat karena saya tidak menemukan namaku ditempel didepan kelas jurusan
IPA, padahal dari IPA 1 sampai IPA 8 sudah disusuri semua… Pintu-pintu sudah
dicek, jendela, papan tulis, bangku, meja, dan halaman, tetap saja namaku tidak
terpampang disana…. (Curiga jurusan IPS ini….. T_T)….. Tapi, dijurusan IPS pun
namaku juga tetap tidak ada…… Sebenarnya saya naik kelas atau tidak???? Ini
yang menjadi pertanyaan???
Setelah mengecek kembali raporku dirumah
dan memastikannya kembali dengan membuka hasil-hasil ulangan semester yang
telah lalu sya pun yakin bahwa sya pasti naik kelas…. (Senangmu itu…..!!)…
Semangat sya kembali membara,, dari rumah saya berlari menuju sekolah, tanpa
memperdulikan tukang ojek yang menawarkan jasanya,, tergopoh2 langkahku saat
sampai kembali di SMA tercinta (Lebay ceritanya…..!! Edd..)…
Ternyata setelah bertanya kesana kemari,
ada seorang siswa misterius yang mengatakan bahwa masih ada kelas yang terakhir,
jauh dari keramaian dan matahari sulit
menmbusnya karena tertutupi oleh kabut dan awan tebal (wedus
gembel…..hahaha)….. Saya menanyakan bagaimana caranya sampai kesana???? Dia
mengatakan dengan pelan “GAMPANG”...!!! Saya bingung….. Lalu dia mengatakan,,
“Didepan kelas itu ada sebuah pohon jambu air dan tiga pohon pisang yang selalu
berbuah, lalu ada dua pohon pepaya disamping kelas yang masih kecil-kecil,
sedangkan dibelakang kelasnya ada tempat pembuangan sampah…… Dalam hatiku
sebenarnya ini kelas atau kebun???? Ada juga tempat sampahnya!!!!
Dan ternyata, setelah mencarinya akhirnya
saya menemukan namaku terpampang disana bersama 47 siswa lainnya yang tidak tau
apakah beruntung masuk dikelas itu ataukah itu adalah sebuah musibah… ckckckc….
Hahahaha…
Cerita ditahun selanjutnya menjadi sebuah
teka-teki tersendiri……
Kelas
XI, Teka Teki itu sudah terjawab….!!!
Kelas XI IPA 7 , , , awalnya masih senang
karena angkanya tidak terlalu banyak, minimal tidak jauh dari angka satu…
Ternyata setelah ditelusuri dan melewati banyak rapat, tidak tau apa sebabnya
kelas langsung berubah nama jadi XI IPA 9.
Kecewa penonton…… Tapi, kekecewaan itu terbayarkan sebab kelas XI IPA 9
adalah satu-satunya kelas IPA 9 yang pertama sejak sejarah dibangunnya SMAN 4
Kendari. . . (Padahal dalam hati kelas pembuangan, karena paling ujung…. -_-)
Hari pertama menjadi kesan pertama untuk
kelas XI IPA 9,, ternyata pas baru masuk sudah ada yang buat heboh, membuat
para siswa terutama laki-laki berkerumun mengelilinginya… edd, cepat juga…..
Ada seorang anak bermain sulap (Orland)
dengan lincah memainkan kartu-kartu joker, ternyata lama-lama beraksi
ujung-ujungnya rahasianya dikasih tau….. Hahahaha…. Tidak jadi tepuk tangan
penonton pet….!!! ^^ Lama kelamaan popularitasnya menurun dan pensiun dari
dunia magician diakibatkan bangkrut (Diminta terus alat sulapnya…. Wkwkwk)…. Hal
ini pula membuat para siswa menjadi lebih mudah beradaptasi karena sudah ada yang
pancing duluan…. Ckckck…..
Setelah seminggu proses aktivitas belajar
mengajar dimulai, sifat-sifat aslinya sudah mulai keluar… Ada yang ribut terus
(tidak berhenti bicara), ada yang pendiam, ada yang pemalu, ada juga yang masih
jaim (pura2nya)… Pada hari itu, sosok wali kelas akhirnya muncul… Bapak
Arimappa bertindak selaku wali kelas dan juga sebagai guru olahraga. Dan dihari
itu pula akan dilakukan pemilihan ketua kelas
dan wakil ketua kelas periode 2009-2010. Para siswa menjadi heboh
sendiri karena meneriakkan nama-nama temannya…. Terdengar dari sudut paling
belakang “Ikbal, Lanjutkan”, menyinggung seorang anak yang tepat duduk
didepanku. Dalam hatiku “Ini yang pegang kelas kayaknya… heheheh (Peace
Ikbal)…!!! Tiba-tiba dari kerumunan suara diteriakkan “Rahmad”, awalnya sya
juga tidak tau anak yang duduk disebelah mana, ternyata tepat dibangku paling
depan. Anaknya terlihat baik dan sopan, rajin menabung, dan rajin menyapu
halaman tiap pagi (Sa promosikan kw mad… Hahahaha)…. Rahmad tampaknya lebih pesimis
dibandingkan ikbal, mengingat pengalaman ikbal sebagai ketua kelas jauh lebih
banyak daripada rahmad.. (Ikbal seolah berada diatas angin saat itu….. Kaya
betul..!!)… Tapi masih ada satu kandidat lagi yang dibutuhkan untuk memulai
pemilihan, , , entah dari mana suara itu, tiba2 ada yang bilang “Tian kau saja,
, , “ (mungkin ardian yang bicara)….
Tian tampaknya lebih tenang dari kedua kandidat yang lain, arus wajahnya
biasa saja dan tampak pemikirannya luas daripada yang lain . . . (Jiaahhh,,,
mantap bos’q)… Pemilihan dimulai, dari visi misi dan pemilihan yang dilakukan
walaupun ada yang golput, ternyata rahmad dengan sifat yang awalnya masih
ragu-ragu menjadi optimis dan berhasil meyakinkan siswa lain bahwa ia bisa
membangun IPA 9 menjadi kelas yang tidak dipandang sebelah mata sebagai kelas
paling ujung, bukan sebagai kelas pembuangan . . . .Prokkk… Prokk.. Prokkk….
#Salut_
Kelanjutannya, tian menjadi wakil ketua kelas, Hadija sekretaris, dan Noermayanti sebagai bendahara, sedangkan ikbal yang gagal dalam pemilihan ketua kelas menjadi seksi kebersihan (Cocokk,,, Anak Kesmas memang). . . . :D
Kelanjutannya, tian menjadi wakil ketua kelas, Hadija sekretaris, dan Noermayanti sebagai bendahara, sedangkan ikbal yang gagal dalam pemilihan ketua kelas menjadi seksi kebersihan (Cocokk,,, Anak Kesmas memang). . . . :D
Dengan pemilihan itu pula, Wali kelas memberitahukan
bahwa bekas kelas X.7 tersebut akan direnovasi dan terpaksa kita harus hijrah
ke lab fisika, tempat dimana struktur kelas mulai dibangun dan persahabatan
mulai terjalin erat disana (mantap kata2ku toh??)
On
The Spot
Dikelas XI IA 9 ternyata banyak melewati
musim-musim, bukan 4 musim seperti di Jepang melainkan musim yang lain. Di era
tersebut ada 7 musim yang dilewati, diantaranya:
- Tenis meja
Pascal,
nuel, arivah yang berperan pada musim ini. Berawal dari cerita nuel yang senang
melihat temannya bermain tenis meja, ia mulai mengajak pascal dan arivah ikutan
(Kalau ceritaku salah, bilang nah). Berbekal dari bet’nya bapaknya yanti yang
mereka pinjam. Mereka dapat menyalurkan hobby mereka. Musim ini agak sedikit
kurang jelas karena jarangnya di beberkan ke media kapan dan dimana mereka
latihan.
- Catur (bisa juga dam2, )
Musim
ini paling banyk peminatnya karena hobby ini membutuhkan konsentrasi dan daya
imajinasi tinggi (Cuma kalau nontonya malas). Dari musim ini keluar kandidat-kandidat juara
baru dalam kelas. Para pemain seperti rahmad, arman, arsal, iky, madil, arivah,
nuel, pascal, tomo, aden, anong, orland, tian, ardian, dan pemain lain yang
tidak bisa disebutkan namanya disini membuat suasana kelas setiap hari lebih
banyak diperankan oleh otak mereka. Daya imajinasi meningkat 20% dan
berpengaruh terhadap prestasi belajar yang kian lama kian meningkat dibanding
sebelumnya (Betulkah?????)….
- Sepak bola
Sebagai
olahraga paling populer, sepak bola tidak bisa dipinggirkan begitu saja sebagai
hobby anak laki2. Hobby ini menjadi hobby yang agak lama bertahan, sampai2
terbawa ddalam kelas. Selagi tidak ada guru, sepak bola menjadi pengisi waktu
luang. Orang-orang yang turut andil besar dalam musim ini adalah Madil, arman
(kapten), arsal, tomo, dan hampir keseluruhan siswa laki-laki. Pada musim ini
catur dan dam2 mulai agak terpinggirkan. Baku sewa dengan kelas lain adalah tempat
menyalurkan hobby tersebut.
- Batu Tiga
Tidak
semua permainan tradisional itu terpinggirkan, buktinya saja Batu tiga (Three
stone bahasa kerennya). Ternyata permainan ini cukup akrab ditelinga para siswa
IPA 9. Permainan ini menjadi air minum
atau pelepas lelah selepas bermain bola. Lantaran niatnya bermain, sampai2
rata2 setiap meja ada arenanya semua, dibuat dengan tipe-x, dan ada juga yang
ukir pake paku dimejanya. Orang-orang
yang berperan disini tidak terlalu banyak, tp lumayanlah,.. ada arsal, arman,
tomo, yogi bahana, faisal, imanuel, n siswa yang lagi boring juga ikut main.
- Baca Komik dan Novel
Hobby
yang satu ini tidak boleh dilupakan, hampir 90% persen siswa IPA 9 hobby
membaca komik dan novel (10% nya tidak tau). Sebenarnya musim ini adalah musim
yang paling tua diantara keempat musim sebelumnya karena merupakan bawaaan dari
kelas X bahkan dari SMP. Orang2 yang berperan disini hampir keseluruhan siswa
diantaranya Rahmad, Yogi Bahana, Takur, Resty, Asmaidar, Nelsy, Hadija, Rifka,
Imanuel, dan masih bnyak lagi (semuanya moo)….
- Membanjir
“Tidak
Dikutip”
- Bola Basket
Hobby
yang satu ini memang munculnya belakangan, tapi ini merupakan hobby yang paling
bertahan dan terlestarikan dengan baik. Dengan fasilitas lapangan yang sudah
ada dan bola basket hasil patungan (dipaksa), hobby mereka2 ini dapat
tersalurkan. Bahkan mereka mempunyai jadwal tetap untuk latihan. Jadwalnya
yaitu:
-
Jam olahraga
-
Kalau tidak ada guru
-
Kalau yang mengajar Pak Made
-
Kalau Tim Basket SMAn 4 tidak latihan
(kadang2 nebeng)
-
Cari lapangan lain (STAIN, ALIYAH,
SPENLAND)
Mereka
juga membentuk tim basket yang bernama Victory,, nd tau apa kepanjangannya yang
jelas baju kebesarannya warna merah menyala dengan strip biru penghiasnya
(Dicurigai masih ada yg blm lunas). Anggota-anggotanya Tian, Pascal, Imanuel,
Arivah, Iky, Ardian, Orland, Yoghi Takur, Wisnu, Rahmad
(masih tanda Tanya???).
Berhubung Top of the top Cuma ada 7
musim, jadi hobby2 yang tidak sya sebutkan harap dimaklumi dan hanya bisa saya
sebutkan disini; nonton film, memancing, naik gunung ke amarilis, main game,
isi TTS, Curhat (Termasuk membanjir juga mungkin), main monopoli, main kartu,
dll (Tambahkan mhe kalau kurang)……
Lanjut lagi ceritanya…..
Setelah beberapa bulan belajar sementara
di lab fisika, akhirnya IPA 9 kembali kekandang dengan suasana kelas baru….
Akhirnya mereka pun hidup bahagia sampai semester 2 kelas XI…. Ckckck
XII IPA 9 = FRANCENSTEIN (First Organization Class
Twelve Scient Nine)
Berhubung Porseni (Pekan Olahraga dan
Seni) SMAN 4 Kendari akan dilaksanakan, segala persiapan untuk lebih
memeriahkan event tersebut disiapkan oleh masing-masing kelas, tidak terkecuali
IPA 9. Taman didepan yang sebelumnya masih berupa gundukan tanah diratakan dan
dihias (Sebenarnya buat nilai Mulok juga). Dan rencananya akan dibuat kolam
sedemikian rupa agar lebih berbeda daripada kelas2 lainnya,,, apakah
berhasil????.........
Kharoeli yang merupakan siswa pindahan
saat semester 1 menunjukkan kemampuannya dalam mengurusi taman (kelas3, da
pindah mi). Disini dilihat saat hampir setiap tumbuhan yang ditanam disekitar
taman tumbuh subur (Catatan: Sebagian tanamannya orang). Kolam yang merupakan
icon dari IPA 9 pun dapat terselesaikan dengan baik dan sukses sesuai pada
waktunya. . . Kolam ini juga merupakan
kolam serbaguna yang didesain untuk banyak hal diantaranya memancing, tempat
buang sampah, tempat orang dibuang baik itu ulang tahun ataupun tidak sedang
merayakan ulang tahun (Ingat, wijaya???)….
Selain kolam, kebersihan dan kelengkapan
kelas mulai disiapkan. Gambar-gambar pahlawan sudah mulai mi dibeli, meja-meja
sudah mulai dilapis pake pelapis meja (Ujung-ujungnya nanti robek karna
digigit2), juga bangku dan meja-meja mulai ditukar dengan yang lebih bagus.
Selain kebersihan dan kelengkapan,
rasanya sangat hambar bila kelas tidak mempunyai nama. Maka dibuatlah forum
untuk memutuskan nama dari kelas XI IPA 9. Segala macam rupa pendapat nama
kelas dikemukakan, lantaran aneh2nya nama z nd ingat mhe semua…. Yang jelas
kesepakatan usalan nama dari pascal yaitu FRANCENSTEIN
(First Organization Class Twelve Scient Nine).
Pembuatan baju juga sudah mulai
dipikirkan oleh para desainer-desainer kita, bendera juga tidak dilupakan. . .
Tampaknya keseriusan merupakan hal nomor satu…. ckckck
PORSENI
(Pekan Olahraga dan Seni)
Inilah
kesempatan para siswa dari setiap kelas menunjukkan skilnya masing-masing. Berbekal
dari latihan dan hobby yang sudah berlangsung sejak masuk di kelas XI,
Francenstein tampaknya lebih optimis dibandingkan kelas-kelas yang lain.
Yel-yel pun dibuat atas usulan Pras Ardinata,, yel-yel’nya sebagai berikut:
Kami datang untuk menang
Kami menang karna datang
Kalau menang kita senang
Kalau kalah kita pulang
Reffnya z lupa….. (Hahaha……)
Pembukaan PORSENI diawali dengan devile
masing-masing kelas dari lapangan parkir eks MTQ sampai lapangan upacara SMAN 4
Kendari….
Hasil dari latihan para anggota
francenstein tidak sia-sia, ada beberapa kejuaraan yang mereka menangkan. Tapi
kebetulan sudah lama, jadi z lupa . . .
hehehe…. (Kalau mau kasihtau coment nah……), yang jelas yang paling z
ingat itu tarik tambang putri yang berhasil membuat kejutan dan juga sepak
takraw yang diperkuat oleh Arman Cs. Kalau tidak salah Kharoeli juga dapat
juara dilomba adzan. Pokoknya IPA 9 saat it nda memalukan dan saya bangga
berada didalamnya . . . Beuhh, hikkssss…… L
, kerasnya itu rahang.
Welcome
to XII IPA 9
Naik kelas bosss….. Pada kelas 3 ini,
wali kelas diperalihkan dari Pa Arimappa ke Pa Hartono yang sekaligus merupakan
guru Kimia tercinta. . . Pa Hartono
tampaknya tidak kesulitan mengatur anak franckenstein yang dasarnya pemberontak
semua… Hahaha… Ini dikarenakan anak franckenstein dapat diluluhkan dengan
rumus-rumus kimia yang selalu menjadi santap siang sehari-hari…. Ckckck… “Ya,
Putri Agustiani. Silahkan maju kedepan. Kerja soal nomor 6”….
Kelas 3 SMA, bisa dibilang bukan jenjang
yang bisa disepelekan. Saat itu konsentrasi mulai tertuju pada UAN yang
diprediksikan standar kelulusan akan dinaikkan dan soalnya bertambah menjadi 5
paket. Hal itu juga yang membuat anak-anak franckenstein mulai dewasa,,, main
basket bukannya berkurang intensitasnya melainkan dinaikkan dari sebelumnya
(Hahaha….), dan juga makin banyak yang galau (Cat.: dulu galau belum ditemukan).
. . . wkwkwkwk……
Untuk mempersiapkan hal itu maka
dibuatlah kegiatan pengayaan setelah pulang sekolah yang dimasudkan untuk
mereview kembali pelajaran-pelajaran dari kelas X. Kegiatan ini sebenarnya
cukup menguras biaya, fisik, mental, waktu, kesadaran, kesantaian, dan
lain-lain tetapi ini merupakan langkah terbaik dalam menghadapi UAN (Apa da
bilang ardian, intinya semangat saja…..)….
Keseriusan untuk menghadapi ujian
nasional tidak begitu saja, , , walaupun di bulan ramadhan kegiatan belajar
mengajar tetap dilangsungkan. Walaupun banyak godaan-godaan seperti harumnya
suasana kelas karena bau masakan dari dapur hotel samping kelas (seingatku ikan
asin), seringnya para siswa saat istirahat kekantin karena lupa (pura-pura
lupa), dan juga ada yang tidak puasa (siapa ituu????)……
Ujian
Datang. . . . . !!!!!
Pa Hartono sebagai wali kelas tidak tinggal
diam saja melihat anak didiknya jatuh mental sebelum berperang. Maka sebelum
ujian dimulai, Pa Hartono memberikan wejangan-wejangan dan nasehat-nasehat
bermanfaat agar anak IPA 9 lebih bersemangat lagi menghadapi ujian. Upacara
terakhir pun mennjadi tanda bahwa ujian sudah semakin dekat, dan sudah
dipastikan bahwa standar kelulusan akan dinaikkan dan paketnya bertambah
menjadi 5 paket…
Apakah
ini akhir atau bukan???
Makin dekatnya ujian membuat para siswa
semakin deg2an,, tp dibalik kegugupan itu timbul rasa persahabatan yang kuat.
Teman2 smakin kompak dan solid dikarenakan ini merupakan langkah klimaks kita
di jenjang SMA. Kesolid’an itu antara lain, berkurangnya penganut bombe2, makin
gifo’nya anak franckenstein supaya ada jg kenang2annya, dan juga meningkatnya
intensitas ngumpul2… ckckckck
Segala macam ujian pun kita lewati, mulai
dari les-les tambahan, try out dimana2, ujian praktek yang seru, dan ujian
sekolah yg menegangkan. Ini bukan merupakan akhir dari prjuangan, tapi ini
merupakan langkah awal kita meraih cita-cita yang kita impikan. UAN yg
menegangkan dapat kita lewati bersama lewat persahabatan yang erat dan tidak
dilupakan juga rumahnya pugen sbagai markas rahasia. . . :D
LULUSSSSS…..!!!!!
Stelah UAN terlewati, ternyata ada hal yg lebih menegangkan yaitu penantian pengumuman hasil ujian. Segala macam bentuk doa pun dikeluarkan, , , masjid lorong yg biasanya sepi kini penuh dgn hadirnya anak2 SMA (modus…. Ckckck)..
Kegalauan makin bertambah jadi ketika
terdengar kabar dari mulut ke mulut bahwa
gosipnya ada siswa yg tidak lulus (pengaruh gosip mmbahayakan). Mndengar hal
itu ada yg terlihat pasrah, takut, namun tidak sedikit yang tetap optimis bhwa
pasti ia akan lulus… Demi menghilangkan kegundahan, berbagai macam kegiatan
dilakukan, seperti ngumpul2, prgi di pantai, bermalam drumah teman, dan ada jg
yg nd keliatan batang hidungnya (pulang kampung mungkin)…. Ckckck
Tetapi kegalauan itu terjawab,, SMAN 4
Kendari LULUS 100%,,,, kelegaan itu dilampiaskan lewat turun kejalan dan juga
coret-coret baju sragam didepan sekolah… Padahal sebenarnya itu tidak perlu
dilakukan, krna ada sebenarnya hal yg lebih bermanfaat mengekspresikan hal itu (bohhhh…..
padahal ini……)
Alhamdulillah, KITA LULUS….. J Perjuangan kita tidak sia-sia.. Jangan
lupakan persahabatan kita. Kalau ada teman baru, teman lama jangan dilupakan
nah….. hiksss…
dadadadadadadadaaaa…..
*maaf kalau ceritanya kurang lengkap….
“Hal
yg tidak terlupakan”
-
Main kartu
-
Makan jambu air siang2
-
Main bola dikelas
-
Curi bunganya kelas lain
-
Ditoka sama pa manga + bu wanoni
-
Ditipu 7 stengah
-
Naik gunung di amarilis
-
Kerja kimia di papan tulis
-
Tidur waktu pelajaran biologi
-
Sembunyikan hp di lacinya yogi kalau ada
swiping
-
Joget waktu kesenian
-
Mengutang sama Ina
-
Disuruh buang biawak sma pa arimapa
-
Dicubit sma bu yanci
-
Cerita Nabi Sulaiman waktu bahasa
Indonesia
-
Ujian Praktek drama n’ baca berita
-
Menghambur dirumahnya pugen
-
Kumpul2 dirumahnya Dija
-
Pergi di pantai rame2,,, dLL,, tdk bisa
dsebutkan semuanya… ckckckk
“MEMBER
OF FRANCKENSTEIN ‘’
- Ade Supriatna
- Andi Harnita
- Ariva Rizal
- Arman Adi Laksono
- Arnoulus
- Asmaidar Imran
- Dino Suharno
- Hadijah
- Henny Nurhikmah
- Hirdayanti
- Imanuel
- Inggriatin Iksan
- Kusmiana
- Ld. Apriadi
- Muh. Ardian Syaputra
- Muh. Arsyal
- Muh. Faisal Alfian
- Muh. Ikbal
- Muh. Kharoeli
- Muh. Wijaya Saputra
- Nelsyanti
- Noermayanti
- Nurul Widya
- Orland Orlando
- Pascal Othneil
- Pras Ardinata
- Putri Agustyiani
- Rahma Suci Puspitasari
- Rahmad Sutrisna
- Rahmat Setiawan
- Ratih Ashari Faqih
- Reni Hardianti
- Reski Pratiwindya
- Resty Novianingtiyas
- Riche Riyanti
- Rifka Ariyani
- Rizky Dwi Alamsyah
- Talia Ciera
- Tian Syumarlan
- Tiara Fadillah
- Utomo Pranata
- Wd. Maryam
- Wd. Nurtina
- Wisnu Perdana
- Yacoba Patandianan
- Yoghi Zia Ulhaq
- Yogi Bahana
- Yulidia Hitipiew
- Zumadil
*Mohon maaf bila ada kesalahan nama dan
gelar,,, kalau salah maklumi saja……